Tips Bermain Game PUBG Mobile Agar Mudah Mendapat Chicken Dinner


TIPS DAN TRIK BERMAIN PUBG MOBILE

Hai Guys,
Sudahkah kalian chicken dinner hari ini di game PUBG Mobile??Jika belum mari kita simak, Tips dan Trik Bermain PUBG Mobile berikut ini, Sebelum kita mulai mari kita mengenal game PUBG Mobile ini terlebih dahulu.

PUBG Mobile adalah game bergenre Battle Royale dan di kembangkan oleh perusahaan PUBG Corp dan Tencent,game PUBG ini awal nya hanya di rilis di PC saja namun karena saking fenomenal nya Tencent yang sudah mendapatkan lisensi resmi segera membuat versi PUBG Mobile nya, awal perilisan Tencent hanya merilis nya di China.

Tidak menunggu waktu lama Tencent kemudian merilis game PUBG mobile di Kanada,kemudian Tencent kembali merilis versi globalnya di Google Playstore dan App Store,itu sedikit tentang game PUBG Mobile sekarang mari kita simak Tips dan Trik nya.

1.Bermain Bersama Teman

   Jika kalian memiliki Teman yang bermain PUBG mobile jangan segan untuk mengajaknya bermain bersama karena jika kita bermain bersama teman, kita bisa mengatur strategi agar mudah meraih posisi pertama atau Chicken Dinner, selain mengatur strategi dan mudah meraih posisi pertama teman kalian juga bisa menyelamatkan kalian saat di knock oleh musuh.

2.Pilih Lokasi Pendaratan Yang Sepi

   Sebelum kalian berada didalam pesawat ada baiknya kalian menentukan tempat yang bagus untuk mendarat, maksud tempat yang bagus adalah tempat yang sepi dari player lain atau team lain dan juga memiliki loot yang bagus agar saat kalian bertempur kalian tidak kalah dengan mudah, jika kalian mendarat di tempat yang ramai bisa saja kalian akan mudah terbunuh, jika kalian belum mendapat perlengkapan seperti senjat dan armor.

3.Langsung Ambil Senjata Apapun Yang Kalian Dapat Untuk Melindungi Diri


   Jika sudah masuk rumah, segeralah mengambil senjata apapun yang kalian dapat untuk berjaga-jaga jika ada musuh, dan segeralah cari senjata yang biasa kalian gunakan agar saat bertemu musuh kalian sudah siap untuk berperang dan tidak terbunuh duluan oleh player lain.

4.Tidak Boleh Nafsu Untuk Kill


   Kebiasaan terburuk player di PUBG Mobile adalah terlalu bernafsu saat ingin kill atau membunuh musuh, jika kalian melihat player lain dari jarak yang cukup jauh pastikan kalau posisi kalian berada ditempat yang aman, jika tidak kalian bisa saja ditembaki dari arah lain dan bukannya kalian mendapat kill akan tetapi kalian yang dikill oleh player lain. 

5.Perhatikan MAP

   Kebiasaan terburuk player PUBG Mobile yang kedua ini adalah tidak memperhatikan Map, disaat kita sedang terlalu fokus dan waspada kita juga lupa memperhatikan Map dan tidak menyadari ditempat kita berada bisa saja ada redzone dan ada jejak kaki musuh, dan juga zona yang semakin mengecil, jadi jangan lupa memperhatikan Map saat bermain ya!.

Itu dia beberapa Tips&Trik Bermain Game PUBG Mobile Agar Mudah Mendapat Chicken Dinner,saya ucapkan Terima Kasih bagi yang sudah mampir ke blog saya dan semoga beruntung dan semoga kalian mendapatkan Chicken Dinner Selamat Mencoba!!.










Comments

Popular posts from this blog

5 tips dan trik agar rank pubg mobile cepat crown